Interior Rumah Bapak Taufik, Kampung Timur
Beberapa waktu setelah dapur rumah Bapak Taufik dilapisi keramik, beliau menelpon kami untuk membuatkan desain interior dapur warna krem. Dapurnya berbentuk L, dan ada jendela disebelahnya sehingga sinar matahari dapat menerangi dapur ini saat siang hari.

Seperti biasa, setelah kami ukur meja dapurnya, kemudian baru menentukan warna apa yang akan digunakan dengan mengamati cat dasar dinding ruangan dan warna keramik, biar warna kitchen set sesuai. Desain selesai setelah dua hari kami kerjakan, waktu ini sebenarnya cukup lama namun apa boleh buat, desainnya baru menyusul setelah desain pesanan lainnya dikerjakan.

Setelah desain diterima Bapak Taufik, ternyata beliau juga menginginkan tambahan lemari pakaian yang akan ditaruh di kamar tidur. Jadi kami kembali membuat desain baru sesuai keinginan beliau. Lemari tersebut memiliki panjang sekitar 2 meter dengan tinggi sekitar 2,5 meter dan lebarnya lebih kurang 80cm. Lemari tersebut menggunakan pintu slide, atau pintu geser serta ada dilengkapi dengan kaca.
Pekerjaannya tak perlu waktu lama. Karena tim tukang kami di workshop sudah sangat berpengalaman dalam membuat mebel seperti yang dipesan. Alhamdulillah, pekerjaan ini telah selesai.