Partisi Workstation Minimalis

Partisi Workstation Minimalis dan Ekstra Efisien untuk Produktivitas Perusahaan

Keberadaan partisi workstation atau meja kerja memang sangat pokok dalam sebuah kantor saat ini. Fungsinya untuk memisah-misahkan antar meja. Selain penting keberadaannya, desain juga sangat penting dan lebih penting lagi adalah…. HARGA, karena efisiensi pasti diutamakan dalam sebuah perusahaan.

Nah, klien kami satu ini tidak ingin menggunakan partisi workstation yang tersedia di pasaran yaitu partisi build-up knock-down dengan material yang kuat (memang agak sedikit mahal sih tapi pasti puas dan bisa dipakai untuk jangka waktu panjang). Partisi yang mereka inginkan adalah partisi meja kerja yang murah dan tetap terlihat minimalis, alasannya mereka hanya menggunakannya sementara saja hingga pindah ke kantor baru di tempat lain. Karena konsepnya bagaimana agar harga bisa terjangkau maka baru kali ini kami membuat partisi workstation minimalis seperti ini. Begini nih desainnya…

partisi-meja-kerja-murah
Draft Desain dan Ukuran Partisi, Meja menggunakan yang ada

Spesifikasi material yang kami pakai, untuk rangka menggunakan plywood 12 mm dan dindingnya 6 mm. Material finishing partisi meja kerjanya adalah wallpaper yang biasa digunakan untuk partisi kantor dan pemasangan di dinding. Walhasil, harga masuk dan disetujui. Win-win solution, harga terjangkau oleh klien, hasilnya lumayan unik dan pengerjaannya pun mudah dan ekstra cepat.

wallpaper-partisi-kantor
Bagus juga kan? Mirip2 finishing HPL (padahal wallpaper)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.